Dzikir yang langsung dibawakan oleh Ketua Formula Ustadz Syahrial Nasution, dan doa Ustadz Idris Aritonang membuat Bupati Hendriyanto Sitorus dan Wabup Samsul Tanjung khusyuk pada acara dzikir pada HUT Pemkab Labuhanbatu Utara.(labuhanbaturaya.com/istimewa)
LABUHANBATURAYA.COM- Seharian Pemerintah Kabupaten Labuhanbatu Utara merayakan resepsi hari jadi Kabupaten Labuhanbatu Utara yang ke-13 tahun.
Di awali dengan rapat paripurna di gedung DPRD Labuhanbatu Utara, dilanjutkan dengan sholat zuhur berjamaah di mesjid Raya Al-Aman, dan selanjutnya pelaksanaan resepsi di Aula Ahmad Dewi Syukur, serta di akhiri dzikir dan doa bersama di halaman Kantor Bupati Aek Kanopan, Rabu (21/07/2021).
“Beberapa rangkaian kegiatan sudah sama-sama kita jalani dalam rangka memperingati hari jadi Kabupaten Labuhanbatu Utara ke-13, dengan tetap mematuhi protokol kesehatan,” ucap Bupati Hendriyanto Sitorus usai acara dzikir bersama.
Bersama Wakil Bupati H. Samsul Tanjung, Bupati Hendriyanto Sitorus mengucapkan terimakasih kepada Muspida yang hadir, para kepala daerah tetangga, para ulama, dan tokoh pemekaran Labuhanbatu Utara.
“Tanpa jasa dan pemikiran para tokoh pemekaran, Labuhanbatu Utara ini bukanlah apa-apa, maka saya ucapkan terimakasih yang sebesar-besarnya, kedepan mari sama kita wujudkan, Labura yang maju dan berkembang, agar sejajar dengan kabupaten lainnya di Sumatera Utara,” ujarnya.
Dzikir yang langsung dibawakan oleh ketua formula Ustadz Syahrial Nasution, dan doa Ustadz Idris Aritonang membuat Bupati Hendriyanto Sitorus dan Wabup Samsul Tanjung khusyuk pada acara dzikir dan doa bersama tersebut yang juga diikuti Ketua DPRD H. Indra Surya Bakti Simatupang, Sekda Suryaman, M.Pd, dan jajaran OPD, anggota DPRD, serta tamu undangan.
